Lompat ke isi utama

Berita

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Panwascam Terpilih Tahun 2020

Pelantikan dan pengambilan sumpah/Janji Jabatan Calon Panwascam se-Kabupaten Nias Barat dimulai pukul 14.00 WIB di Hall Tokosa Sabtu (23/12/2019) sampai selesai.

Pengambilan sumpah/janji Pengambilan sumpah/janji Pengambilan sumpah/janji peserta

Dalam Pelantikan ini stake holder turut menyaksikan antara lain Kesbangpol Kab. Nias Barat, Kapolres Nias dan Jajarannya, Danramil, Komisioner KPU Kab. Nias Barat, Camat se-Kabupaten Nias Barat, Rohaniwan, Ormas dan Kader Pengawasan Pemilihan Umum Kabupaten Nias Barat (Yemita Gulo).

Koordinator Sekretariat (Faahakhododo Marundruri, S.Pd) membacakan Surat Keputusan Ketua Bawaslu Nias Barat tentang penetapan Anggota Panwascam se-Kabupaten Nias Barat. Dilampiran SK tersebut tercantum nama-nama dari 8 (delapan) Kecamatan se-Kabupaten Nias Barat antara lain :

Kecamatan Lahomi (Arifman Daeli, Devotion Greant Daeli, Romantika Daeli),

Panwas Kec. Lahomi bersama Pimpinan Bawaslu Nias Barat

Kecamatan Lolofitu Moi (Heza'aro Halawa, Yuniaman Gulo, Mei Warni Waruwu),

Panwas Kec. Lolofitu Moi bersama Pimpinan Bawaslu Nias Barat

Kecamatan Mandrehe (Delifornius Gulo, Petrus Gulo, Nitema Gulo, S.Pd),

Panwas Kec. Mandrehe bersama Pimpinan Bawaslu Nias Barat

Kecamatan Mandrehe Barat (Kristiani Hia, Yafeti Gulo, Reformasi Daeli, S.Kom),

Panwas Kec. Mandrehe Barat bersama Pimpinan Bawaslu Nias Barat

Kecamatan Mandrehe Utara (Mari'eli Zai, Anselmus Gulo, Temazisokhi Lahagu),

Panwas Kec. Mandrehe Utara bersama Pimpinan Bawaslu Nias Barat

Kecamatan Moro'o (Isman Yeli Waruwu, Nofentianus Gulo, Sorianus Gulo),

Panwas Kec. Moro'o bersama Pimpinan Bawaslu Nias Barat

Kecamatan Sirombu (Andrianus Maruhawa, Taufik Septenus Daeli, Natalis Paskah Daeli),

Panwas Kec. Sirombu bersama Pimpinan Bawaslu Nias Barat

Kecamatan Ulu Moro'o (Rusudi Gulo, Juliana Zai, Herman Gulo).

Panwas Kec. Ulu Moro'o bersama Pimpinan Bawaslu Nias Barat

Pimpinan Bawaslu Nias Barat melalui Ketua Yulianus Gulo, M.Th mengambil sumpah/janji jabatan, kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan BA (Berita Acara) Pelantikan dan seterusnya Anggota Panwascam membacakan Pakta Integritas didepan Pimpinan Bawaslu Nias Barat dan hadirin.

Dalam sambutan Ketua Bawaslu Nias Barat menyampaikan bahwa Panwascam yang sudah dilantik hari ini mempunyai tanggungjawab yang sangat besar dalam menjaga/mengawasi pilkada 2020. Menjaga profesionalisme, Integritas, Independensi dan Netralitas sebagai Pakta Integritas Anggota Panwascam, dapat terlaksana dengan baik apabila mampu melepaskan diri dari keterikatan-keterikatan yang menodai demokrasi atau kepentingan-kepentingan yang tidak bertanggungjawab.

Selanjutnya, Stake holder sangat mengapresiasi pelaksanaan pelantikan dengan mengaharapkan Panwascam yang telah dilantik dan disumpah agar menjaga sumpahnya serta bekerja sesuai dengan Undang-Undang dan peraturan yang berlaku.

Tag
Berita