Bawaslu Kabupaten Nias Barat Hadiri Rapat Teknis Pengelolaan Data Pencegahan di Deli Serdang
|
Deli Serdang, 29 Agustus 2025 – Bawaslu Kabupaten Nias Barat menghadiri Rapat Teknis Pengelolaan Data Pencegahan yang diselenggarakan oleh Bawaslu Provinsi Sumatera Utara, Jumat (29/8/2025) di Uncle Sam's Cafe & Resto Jl. Diponegoro No.72 Lubuk Pakam. Kehadiran Bawaslu Nias Barat diwakili oleh seorang staf yang membidangi Divisi Pencegahan dan Partisipasi Masyarakat (Parmas).
Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WIB tersebut dilaksanakan dalam rangka memperkuat evaluasi kinerja dan mempercepat penyelesaian laporan program, khususnya terkait pengelolaan data pencegahan.
Agenda rapat mencakup pembahasan percepatan laporan pencegahan online Semester I, evaluasi pelaksanaan uji petik data pemilih berkelanjutan serta persiapan pengawasan DPB Triwulan III, dan penyusunan rencana program partisipasi masyarakat.
Melalui kegiatan ini, Bawaslu Nias Barat berharap dapat memperkuat koordinasi dengan Bawaslu Provinsi serta seluruh Bawaslu Kabupaten/Kota se-Sumatera Utara, sehingga tata kelola data pencegahan semakin baik, laporan program dapat terselesaikan tepat waktu, dan partisipasi masyarakat dalam pengawasan pemilu semakin meningkat.
Humas Bawaslu Kabupaten Nias Barat