Apel dan Tasyakuran HUT ke-12 Bawaslu Sumut, Bawaslu Nias Barat Teguhkan Komitmen Pengawasan Berintegritas
|
Nias Barat_ Rabu, 16/07/2025. Bawaslu Kabupaten Nias Barat melaksanakan kegiatan Apel dan Tasyakuran dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-12 Bawaslu Provinsi Sumatera Utara. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur serta penghargaan atas peran dan dedikasi Bawaslu Provinsi Sumatera Utara dalam mengawasi tegaknya demokrasi, pemilu, dan pemilihan selama 12 tahun terakhir.
Melalui momentum ini, Bawaslu Kabupaten Nias Barat turut menyampaikan apresiasi dan ucapan Dirgahayu kepada Bawaslu Provinsi Sumatera Utara, dengan harapan semoga semakin kuat, profesional, dan konsisten dalam menjalankan tugas pengawasan pemilu yang berintegritas, adil, dan bermartabat demi terwujudnya demokrasi yang sehat dan berkualitas.
Dalam sambutannya, Ketua Bawaslu Kabupaten Nias Barat mengajak seluruh jajaran untuk terus menjaga integritas, netralitas, dan soliditas kelembagaan. Ia menegaskan bahwa kepercayaan publik merupakan modal utama dalam melaksanakan tugas pengawasan, sehingga seluruh elemen Bawaslu harus senantiasa mengedepankan etika, profesionalisme, serta semangat pengabdian dalam setiap pelaksanaan tugas.
#BawasluNiasBarat
#PengawasanBerintegritas
#ApelDanTasyakuran
#BawasluSumut
#12TahunBawasluSumut
#AyoAwasiBersama